Sabtu, 03 Desember 2016

Cara merawat sweater agar tetap halus

sabtu, 03 Desember 2016

Assalamualaikum WR.WB 

 Cara Merawat Sweater Agar Tetap Lembut

Musim hujan mungkin akan segera datang Fresher, apakah sweater kesayanganmu sudah di cuci dan masih lembut ? Di saat musim hujan sweater sangat dibutuhkan untuk menghangatkan badan, namun jika sweatermu tidak nyaman dipakai karena tidak lembut lagi akan membuatmu tidak nyaman memakainya. Terus bagaimana cara merawat sweater agar tetap lembut saat dipakai nanti ? Simak cara merawat sweater agar tetap lembut selengkapnya disini.

Jangan Menggantung Sweater
Bentuk sweater akan berubah ketika Anda gantung misalkan saja digantung di gantungan baju atau sejenisnya, jika digantung maka pada bagian lengan, pundak, dan lehernya. Lebih baik lipat sweater dan disimpan di lemari sehingga rapi dan tidak merubah bentuknya.


Gunakan Anti Ngengat 
Pakaian sering kali menjadi sarang binatang kecil seperti ngengat yang suka memakan wol, bahan utama pada kebanyakan sweater. Untungnya, aroma kayu cedar yang cenderung manis bisa mencegah ngengat merajalela. Untuk mencegah hama ini memakan habis pakaianmu, batasi tempat penyimpanan sweater dengan kayu cedar.

Perbaiki Rajutan Sweatermu
Biasanya sweater yang berbahan wol akan mudah sekali rusak karena tertarik tangan atau rusak pada bagian sulamannya. Seperti jika ada kancing yang longgar atau terlihat ada robekan kecil muncul di kain rajutan segera perbaiki.

Biasakan Jangan Terlalu Sering Mencuci Sweater
Jika terpaksa harus dicuci gunakan pelembut pakaian atau softener laundry sehingga sweater kesayanganmu akan tetap terjaga kelembutannya. Anda bisa menggunakan pelembut pakaian dari FreshLab dengan aroma wangi lavender.

Demikian Fresher, semoga informasi Cara Merawat Sweater Agar Tetap Lembut bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kita semua.

sumber;  http://www.pewangilaundry.co.id/cara-merawat-sweater-agar-tetap-lembut.html


EmoticonEmoticon